Pantai Tercantik di Seluruh Dunia



Pantai Tercantik di Seluruh Dunia - Pantai adalah suatu tempat dimana kita bisa banyak melakukan berbagai aktivitas, misalnya tempat untuk santai, bermain voliy, foto prawedding, berjemur, surfing, dan bisa dijadikan sebagai tempat untuk mengadakan acara.

Tahukah anda dimana terdapat 5 pantai tercantik di seluruh dunia? Dan pernahkah anda pergi ke sana?

Dalam artikel ini kami akan memberikan 5 kategori pantai cantik di seluruh dunia yang bisa anda jadikan sebagai rekomendasi tempat rekreasi dan wisata bersama pasangan ataupun keluarga.

1. Pantai Rabbit, Lampedusa



Pantai-Rabbit-Lampedusa


(foto: aristonthermopolska.org)




Pantai ini terletak di ujung tenggara Italia tepatnya di kawasan Lampedusa. Pantai Rabbit merupakan pantai yang masuk ke dalam daftar pantai terbaik versi tripadvisor.

Tempat ini sangat unik karena tidak semua orang bisa datang ke sana. Alasannya selain karena biaya yang cukup mahal, pantai ini hanya bisa dikunjungi dengan transportasi udara, bisa dibayangkan betapa sulitnya untuk dapat mengunjungi tempat tersebut.

Kesulitan tidak sebanding dengan apa yang akan kita dapatkan terutama keindahan, kenyamanan, dan kebersihan pantai Rabbit itu. Dihiasi dengan tebing yang terjal membuat para pengunjung mendapatkan ketenangan dari dunia luar.

2. Pantai Grand Anse, Seychelles


 
Pantai Grand Anse, Seychelles

(foto: worldnewsnetwork7.com)




Merupakan tempat yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi, mengapa? Karena selain jauh dari keramaian, ternyata tempat ini sangat bersih dengan airnya yang berwarna biru disertai dengan pasir putih menjadi daya tariknya sendiri.

Apalagi di sana kita bisa menginap di hotel sesuai dengan budegt, keinginan dan kebutuhan kita selama berada di sana. Di pantai Grand Anse ada sekitar 30 hotel yang tersebar di daerah tersebut.

3. Teluk Wine Glass, Tasmania


 
Teluk Wine Glass, Tasmania

(foto: australia.com)




Pantai ini terletak di kawasan Taman Nasional Freycinet, Tasmania (Australia). Dengan fitur-fitur yang menarik seperti pemandangan yang memukau dan tebing berwarna pink membuat pantai ini terlihat lebih eksotis dan unik dari pantai-pantai lainnya.

Salah satu pantai tercantik, bahkan diakui sebagai pantai terbaik ini, memiliki bentuk yang menyerupai gelas anggur, sehingga bagi setiap orang yang gemar traveling jika datang kesana maka mereka memiliki kepuasaan tersendiri. Di pantai ini terdapat bebatuan granit merah dan pink yang mengelilingi membentuk sebuah warna ungu yang cantik hasil dari perpaduan dengan warna biru air laut.

Pengunjung bisa menikmati berbagai kegiatan misalnya seperti diving, memancing, berolah raga, bersepeda, bahkan berjemur.

4. Pantai Cabbage, Bahamas


Pantai Cabbage, Bahamas

(foto: worldsbestbeaches.net)




Pantai ini terletak di pulau Paradise, Bahamas. Jika kita melihat dari arti katanya, maka kita akan menemukan sebuah pengertian yaitu “pantai kubis”.

Meski artinya adalah pantai kubis, bukan berarti tempat ini berisi dengan kubis-kubis yang berserakan, tetapi tempat ini merupakan tempat yang luar biasa karena alam yang sangat indah disertai dengan pasir putih yang menjadi pembatas antara air laut dan tepi laut.

Tempat ini juga bisa dijadikan sebagai tempat peristirahatan karena jauh dari keramaian. Lokasi pantai yang aman dan nyaman menjadi salah satu faktor pengunjung untuk datang di pantai cabbage.

5. Pantai Champagne, Vanuatu


Pantai Champagne, Vanuatu

(foto: worldtopbeaches.com )




Merupakan pantai yang menjadi destinasi wisata di Vanuatu, Pantai Champagne memiliki pemandangan yang sangat cantik dari permukaan landai yang tertutup dengan pasir putih dan air sebening kristal. Pantai Champagne merupakan destinasi bagi wisatawan yang berkunjung khususnya bagi pengunjung dari Australia.

**

Sumber : http://www.teruskan.com/26134/inilah-5-pantai-cantik-di-seluruh-dunia.html

Inilah daftar 5 pantai tercantik dari seluruh dunia. Jika Anda adalah salah satu penikmat pantai dengan segala keindahannya, maka sangat sayang rasanya melewatkan ke 5 pantai yang sangat direkomendasikan ini.

0 Response to "Pantai Tercantik di Seluruh Dunia"

Posting Komentar