Nah pada tutorial kali ini saya ingin berbagi bagaimana Cara Meroot Samsung Galaxy Grand GT-I9082, sebelumnya terimakasih untuk teman saya yang sudah rela Samsung Galaxy Grandnya saya root, adapun Cara Meroot Samsung Galaxy Grand GT-I9082 ini tidak jauh beda dengan cara meroot galaxy varian lainnya yang pernah saya bahas, berikut langkah-langkahnya :
BACKUP DATA ANDA SEBELUMNYA + #DWYER (Do With Your Own Risk)
- Pastikan Batre HH anda diatas 80% ( full lebih disarankan)
- Download File rootnya ( Fix Recovery.zip) disini dan file SuperSu nya disini
- Simpan di SD card anda ( Bukan di dalam Folder)
- Matikan ponsel Anda dan Masuk ke Mode Recovery : tekan tombol [Volume UP + HOME + Power] secara bersamaan
- Pilih apply update from sd card
- Lalu pilih file Fix Recovery.zip
- Tunggu beberapa saat
- Lalu pilih lagi file SuperSU.zip
- Tunggu beberapa saat
- Jika Sudah Selesai Reboot HH anda
- Apabila terjadi bootloop (mentok di logo samsungnya ) tidak usah kwatir tinggal cabut batre anda
- pastikan HH anda sudah dalam status ROOT, caranya lihat ada menu Superuser jika tidak ada coba instal aplikasi yang membutuhkan akses ROOT misalnya : Root Explorer
- Jika Apps tadi bisa di install dapat dipastikan Samsung Galaxy Grand sudah di root
- Selamat Mencoba
0 Response to "Ini Cara Gampang Root Samsung Galaxy Grand"
Posting Komentar